Bawa Celurit, ABG 17 Tahun Digelandang Tim Kujang Polresta Bogor Kota

    Bawa Celurit, ABG 17 Tahun Digelandang Tim Kujang Polresta Bogor Kota

    KOTA BOGOR -   Tim Kujang Polresta Bogor Kota Polda Jabar mengamankan EM (17) karena kepergok membawa celurit di pinggir Jalan Raya Bangbarung Kelurahan Bantarjati Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor.

    Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso menjelaskan, EM diamankan petugas saat menggelar patroli kerawanan kamtibmas.

    “Telah diamankan pemuda berstatus pelajar karena kedapatan membawa senjata tajam jenis celurit (ada padanya). Ditemukan di dalam baju, ” tegas Kombes Bismo, kemarin.

    Untuk kepentingan penyelidikan, warga Kampung Cilendek Portal Kelurahan Cilendek Timur Kecamatan Bogor Barat itu lantas digelandang ke Mapolresta Bogor Kota. “Untuk motif EM membawa celurit, sedang dilakukan pendalaman, ” paparnya.

    Terpisah Kasat Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Rizka Fadhila menambahkan, selain EM polisi juga mengamankan empat pelajar yang diduga hendak melakukan tawuran di Jalan Raya Bangbarung.

    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    Knalpot Brong Terus Diburu, Puluhan Motor...

    Artikel Berikutnya

    Polisi di Bojongkerta Berikan Pembinaan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri Tegaskan Transparansi dan Ketegasan dalam Penanganan Kasus Pelanggaran Disiplin Personil pada Event DWP
    Kompolnas Apresiasi Langkah Progresif Polri dalam Penanganan Kasus Oknum Polisi pada Event DWP
    Pertahankan Harkamtibmas, Polsek Bogor Barat Lakukan Patroli Pos Keamanan  

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll